PERUBAHAN MATERI


1.      Perubahan Fisika, yaitu perubahan yang tidak berhubungan dengan pembentukan zat baru.
a)     Perubahan wujud, seperti meleleh, menguap,menyublim, membeku, mengembun, dan deposisi.
b)     Perubahan bentuk, seperti beras menjadi nasi, singkong menjadi tepung kanji, dll.
c)      Perubahan rasa, seperti membuat teh manis.
2.      Perubahan Kimia, yaitu perubahan yang terjadi pada suatu zat dan dihasilkan zat baru yang sifatnya berbeda dari zat aslinya. Perubahan  kimia selalu disertai dengan ciri – ciri reaksi kimia  sebagai berikut :
a)     Reaksi yang menghasilkan gas, seperti :
(1)   Pualam + larutan asam klorida menghasilkan karbondioksida.
(2)   Besi/seng + larutan asam klorida menghasilkan gas hidrogen.
b)     Reaksi yang menghasilkan endapan, contohnya :
(1)   Larutan timbal (II) asetat + larutan kalium iodida menghasilkan endapan kuning.
(2)   Larutan nitrat + larutan natrium klorida menghasilkan endapan putih.
c)      Reaksi yang disertai perubahan warna, contohnya :
(1)   Larutan kalium kromat yang berwarna kuning akan menjadi jingga jika ditetesi dengan larutan asam sulfat.
(2)   Larutan kalium permanganat yang berwarna merah – ungu akan menjadi bening atau merah muda jika ditetesi dengan larutan asam sulfat dan asam oksalat
d)     Reaksi yang disertai perubahan suhu, seperti :
(1)   Reaksi antara kapur tahar dengan air menyebabkan kenaikan suhu
(2)   Reaksi antara barium hidroksida dengan amonium klorida menyebabkan penurunan suhu.







Tidak ada komentar:

Posting Komentar